(Foto : Ilustrasi )

Jakarta, Tabloidtipikornews.com– Sejumlah wilayah di Jakarta Selatan masih terendam banjir pada Jumat (31/10/2025) pagi. Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta mencatat, terdapat 11 Rukun Tetangga (RT) yang masih tergenang air.

“BPBD mencatat saat ini genangan terjadi di 11 RT,” ujar Kepala Pusat Data dan Informasi (Kapusdatin) BPBD DKI Jakarta, Mohammad Yohan, kepada wartawan, Jumat (31/10/2025).

Banjir melanda wilayah Ibu Kota sejak Kamis (30/10) malam, akibat curah hujan tinggi. Berdasarkan data BPBD hingga pukul 07.00 WIB, titik genangan kini tersisa di kawasan Jakarta Selatan.

Salah satu wilayah yang terdampak cukup parah adalah Kelurahan Jati Padang, di mana terdapat 5 RT yang masih terendam dengan ketinggian air mencapai 40 sentimeter.

“Penyebab utama banjir adalah curah hujan tinggi, luapan Kali PHB, serta jebolnya Tanggul Baswedan,” jelas Yohan.

Berikut rincian titik banjir di Jakarta Selatan pada Jumat pagi:

• Kelurahan Pela Mampang: 1 RT, ketinggian air 30 cm, penyebab curah hujan tinggi.

• Kelurahan Duren Tiga: 5 RT, ketinggian air 40–150 cm, penyebab curah hujan tinggi.

• Kelurahan Jati Padang: 5 RT, ketinggian air 40 cm, penyebab curah hujan tinggi, luapan Kali PHB, dan jebolnya Tanggul Baswedan.

BPBD DKI Jakarta terus melakukan pemantauan dan penanganan di lapangan, termasuk menyiagakan tim evakuasi dan pompa penyedot air di sejumlah lokasi terdampak. Warga diimbau tetap waspada terhadap potensi banjir susulan apabila curah hujan kembali meningkat.

(Rohi)

By admin