Tangerang Tabloidtipikotnews.com β Warga RT 01 RW 05, Kelurahan Selapajang Jaya, Kecamatan Neglasari, Kota Tangerang telah sukses melaksanakan pemilihan ketua RT pada Minggu (28/9/2025). Dalam proses pemilihan yang berlangsung demokratis tersebut, Abdullah dengan nomor urut 02 terpilih sebagai Ketua RT baru.
Keberhasilan Abdullah meraih suara terbanyak mencerminkan dukungan dan kepercayaan penuh dari masyarakat setempat. Usai terpilih, ia menyampaikan komitmennya untuk menjadi pemimpin yang bisa diterima seluruh warga serta mengajak masyarakat menjaga kekompakan.
βTujuan saya sederhana, bagaimana warga bisa guyub, rukun, kompak, dan bersama-sama membangun lingkungan yang hebat. Kerja bersama akan menghasilkan perubahan nyata,β ungkap Abdullah.
Warga berharap dengan kepemimpinan baru ini, lingkungan RT 01 RW 05 semakin maju, aman, dan nyaman untuk ditinggali.
(Rizki)

